Read more: http://infosinta.blogspot.com/2012/04/cara-unik-agar-potingan-di-blog-tidak.html#ixzz2KmkBhfTz Harian Silampari Online (Jawa Pos Gruop): PD IPM Gelar Musda III

Senin, 28 Januari 2013

PD IPM Gelar Musda III

* Andra Pelaki Jabat Ketua
LUBUKLINGGAU- Pimpinan Daerah Ikatan Pelajar Muhamadiyah (PD IPM) Kota  Lubuklinggau, Minggu (27/1) menggelar Musyawarah Daerah (Musda) ke-III. Pemilihan pemimpin baru PD  IPM ini berlangsung diaula SMK Muhamadiyah Lubuklinggau sekitar pukul 10.00 WIB.
Musda III yang mengusung tema menumbuhkan kesadaran kritis ,mendorong aksi kreatif untuk pelajar Kota Lubuklinggau yang berkarakter amanah dalam mewujudkan Lubuklinggau Mandani.
Kegiatan ini dibuka oleh Walikota Lubuklinggau, H Riduan Efendi diwakili asisten III bidang kesra H Abdullah Matcik , dan dihadiri sekretaris DPD KNPI Lubuklinggau, Muhammad Syamsir, Ketua PD  Muhamadiyah Lubuklinggau diwakili
Agus Supriyono, Ketua PW IPM Sumatera Selatan, Imawan Alek Candra dan sejumlah peserta Musda II PD IPM Lubuklinggau.
Ketua panitia Musda III, Ipmawati Sesi Siska melalui sekretaris panitia Musda dalam laporannya menyampaikan bahwa organisasi IPM berhasil menjadi Organisasi Kepemudaan se-Asia pada 2006. Maka dari itu kata dia sebagai kader OKP terbaik harus bisa menjaga nama baik tersebut dengan tetap menjadi kader IPM yang handal.
Selanjutnya dia menjelaskan Musda adalah permusyawaratan tertinggi ditingkat  daerah. Untuk memilih pemimpin baru dalam kepengurusan organisasi.
Dia berharap  pempinan daerah IPM Lubuklinggau mampu menggerakkan pelajar kreatif dan kebijakan strategis untuk memajukan organisasi.
Ditambahkanya, Musda III tersebut berlandaskan AD/ART organisasi ,dan merupakan program kerja bidang organisasi serta berdasarkan hasil rapat konfrensi PD IPM.
Adapun maksud dan tujuan Musda III tersebut yakni  meneruskan estapet kepimpinan,
mentaati AD/ART,mentukan kebijakan strategis organisasi.
Ditegaskanya pada Musda III PD IPM Lubuklinggau diikuti 35  peserta penuh dan delapan peninjau. Peserta penuh berasal dari formatur PD IPM Lubuklinggau sembilan orang, PC Lubuklinggau Barat I dan Barat II 10 orang, pengurus ranting 15 orang dan PD muhammadiyah satu orang.
Dalam kesempatan serupa , ketua DPW IPM Sumatera Selatan Imawan Alek Candra menjelaskan pelaksanaan musda merupakan agenda rutin IPM. Musda juga dilakukan untuk  mengakhiri jabatan dari PD IPM periode sebelumnya.
Dia menilai PD IPM sebelumnya yakni diketuai Dedis Yayandi ,  sangat berkontribusi dalam mukthamar IPM. Karena mampu membangkitkan semangat para pelajar untuk ber IPM.
Dia juga menginformasikan bahwa 22 Februari mendatang kegiatan serupa akan dilakukan ditingatan wilayah. Yakni Musda Wilayah (Muswil) PW IPM Sumsel.
Dia meminta kepada seluruh kader IPM untuk berani  kritis. Sebab kata dia aktifis IPM memang dituntut untuk bersifat kritis.
Selain itu,kader IPM juga dituntut harus transformatif sebab IPM kader muhamadiyah dan kader bangsa.
Selanjutnya Ketua PD Muhamadiyah diwakili Agus Supriyono mengungkapkan bahwa   diorganisasi IPM tidak mengharapkan pujian atas kontribusi yang telah diberikan kepada siapapun.
Dia menyarankan agar para kader menjaga komunikasi. Baik terhadap sesAma PD IPM,PD pemuda Muhamadiyah, PD Muhamadiyah ataupun ke tingkat provinsi atau nasional.
”Kumonikasi antar kader harus diproaktifkan jangan sampai hanya komunikasi satu arah.
Dengan banyaknya bibit-bibit baru ini akan menumbuhkan semangat baru organisasi. Yang harus kita  bangun sejak dini  yakni komunikasi didalam organisasi," imbuhnya.
Sementara itu, Walikota Lubuklinggau H  Riduan Efendi yang diwaliki Asisten III, H Abdullah Matcik pada kesempatan itu menyampaikan IPM Lubuklinggau harus berperan aktif dalam pembangunan, khususnya dibidang agama untuk menyonsong Lubukinggau Madani.

Dikatakannya, tantangan dakwah saat ini cukup berat, karena sering dijumpai pengguna narkoba, minuman keras, balapan liar, di kalangan generasi muda. Merebaknya tempat-tempat maksiat, perjudian, pornogrfi dan porno aksi.

Kiranya hal ini semakin menuntut ketajaman proritas program kerja dakwah para pelajar muhamdiyah sebagai salah satu organisasi otonom perserikatan muhamadiyah.

Selain itu, dia juga meminta agar meningkatkan kepedulian sosial, dan menguasai perkembangan ilmu dan teknologi untuk kepentingan umat.

Berdasarkan  Musda III tersebut didapatkan sembilan formatur PD IPM periode 2013-2014. perolehan suaranya yakni M Raka Dipa 19, Weni 19, Alpil  Kabri16, Dewi Rafesia Ayu 16, Andra Pelaki 16, Rahma 17, Husni 11, Rahman 10 Dan Ayu Ade Rahma 8.
Dari hasil musyawarah kesembilan formatur tersebut disepakati Andra Pelaki sebagai ketua umum PD IPM Lubuklinggau periode 2013-2014. (HS-01)


Share this article now on :

Posting Komentar

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( :-p =))