Read more: http://infosinta.blogspot.com/2012/04/cara-unik-agar-potingan-di-blog-tidak.html#ixzz2KmkBhfTz Harian Silampari Online (Jawa Pos Gruop): Juara Kelas Berkesempatan Kuliah Gratis

Selasa, 29 Januari 2013

Juara Kelas Berkesempatan Kuliah Gratis

Hj Jumroh
LUBUKINGGAU- Kabar gembira bagi ribuan pelajar di Kota Lubuklinggau dan Kabupaten Musi Rawas serta daerah sekitar yang menjadi juara kelas. Sebab di tahun akademik 2013/2014 Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi dan sekolah Tinggi Manajemen Ilmu Komputer Musi Rawas (STIE-STMIK Mura) Lubuklinggau meluncurkan program pendidikan gratis kuliah hingga sarjana.
Informasi ini disampaikan Ketua STIE Mura Lubuklinggau , Hj Jumroh saat dibincangi Harian Silampari, Sabtu (26/1) usai memberikan pembekalan PKL di Aula STIE-STMIK Mura Lubuklinggau.
Selanjutnya Jumroh menjelaskan program kuliah gratis hingga sarana bagi pelajar yang meraih juara kelas ini merupakan bentuk keseriusan manajemen STIE-STMIK dalam mencerdaskan generas-generasi muda.
Namun kata dia, program tersebut hanya diperuntukan bagi pelajar yang meraih juara satu sampai dengan dua di sekolahnya masing-masing.
“Program ini untuk juara kelas satu dan dua saja, itupun harus dari semester satu kelas satu sampai dengan semester lima kelas tiga. Namun lebih diutamakan bagi peserta didik yang berasal dari keluarga tidak mampu,”terang Hj Jumroh.
Diungkapkan Jumroh perekrutan calon mahasiswa/i baru berprestasi ini nantinya akan berbeda bagi pendaftar dari jalur umum. “Penjaringanya akan diseleksi secara ketat, ada tes tertulis, wawancara dan sebagainya,” ujarnya.
Selain itu juga setelah dinyatakan lulus dan diterima di STIE ataupun STMIK Mura Lubuklinggau para pelajar ini juga harus mampu mempertahankan prestasinya hingga tamat kuliah.
“Dari semester satu sampai selesai kuliah harus mendapatkan IPK minimal 3,5. Jika di salah satu semester tidak mencapai target maka tidak akan diberikan beasiswa kuliah gratis lagi,”tuturnya.
 Hal ini dilakukan guna untuk mendapatkan calon mahasiswa yang benar-benar berprestasi. Sehingga akan menghasilkan alumnus perguruan tinggi yang berkualitas.
“Sekali lagi program ini akan lebih diutamakan bagi siswa berprestasi namun berasal dari keluarga yang tidak mampu , namun memiliki keinginan yang tinggi melanjutkan pendidikan,”tambah Hj Jumroh.
Dengan digulirkanya program ini, Jumroh berharap dapat membantu meringankan beban orang tua mahasiswa yang tidak mampu.
“Harapan kita dapat membantu keluarga yang tidak mampu untuk mengkuliahkan anak-anaknya,” sambungnya.
Diketahui, STIE-STMIK Mura Lubuklinggau terletak di Kelurahan Lubuk Kupang Kecamatan Lubuklinggau Selatan I menyelenggarakan lima jurusan. Yakni akutansi dan manajemen untuk STIE dan teknik informatika, sistem informasi dan sistem komputer untuk STMIK Mura. (HS-01)






Share this article now on :

Posting Komentar

:)) ;)) ;;) :D ;) :p :(( :) :( :X =(( :-o :-/ :-* :| 8-} :)] ~x( :-t b-( :-L x( :-p =))